Hubungan Penerapan Komunikasi Terapeutik dengan Kepatuhan Diet Rendah Garam Pada Penderita Hipertensi Dewasa Akhir Usia (40-60) Tahun di Puskesmas Mustika Jaya Tahun 2023

8 Halaman

Penulis

, ,

ISSN

2622-948X (ONLINE)

Penerbit

LPPM Universitas Respati Indonesia

Diterbitkan pada

30/03/2024

Bahasa

Indonesia

Kata Kunci

, , , ,

Abstrak

Latar Belakang: Hipertensi adalah salah satu penyakit kronis yang menyerang sistem pembuluh darah dengan ditandai adanya peningkatan tekanan darah sistolik lebih besar dari 140 mmHg atau tekanan darah diastolik lebih besar 90 mmHg. Hipertensi merupakan penyakit yang dapat menyerang siapa saja, tanpa memandang usia atau jenis kelamin. Hipertensi sering disebut Silent Killer karena seringkali tidak menimbulkan gejala tetapi dapat menimbulkan gejala lebih serius jika tidak segera diobati. Salah satu cara untuk mengendalikan hipertensi yaitu dengan diet rendah garam. Perawat perlu memberikan pelayanan yang dapat mendukung proses penyembuhan pasien dengan penerapan komunikasi terapeutik. Komunikasi perawat sangatlah penting untuk memotivasi pasien menghadapi penyakit yang dideritanya khususnya pada penderita hipertensi yang melakukan pengobatan di pelayanan kesehatan. Jika penderita hipertensi tidak mendapatkan informasi atau instruksi mengenai diet rendah garam yang harus diterapkan akan membuat pasien tidak dapat mendendalikan tekanan darahnya. Tujuan Peneliti: Mengetahui hubungan penerapan komunikasi terapeutik perawat dengan kepatuhan diet rendah garam pada penderita hipertensi dewasa akhir usia (40-60) tahun di Puskesmas Mustika Jaya tahun 2023. Metode Penelitian: Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan jenis penelitian analitik cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah penderita hipertensi di Puskesmas Mustika Jaya tahun 2023 berjumlah 164 orang. Teknik pengambilan data dengan menggunakan simple random sampling. Hasil Penelitian: Didapatkan hasil dengan tingkat signifikan 95% atau nilai α 5% (0,05) diperoleh p value (0,00) < nilai α (0,05) sehingga dapat disimpulkan dari hasil tersebut H0 ditolak. Kesimpulan: Ada hubungan penerapan komunikasi terapeutik dengan kepatuhan diet rendah garam pada penderita hipertensi dewasa akhir usia (40-60) tahun di Puskesmas Mustika Jaya tahun 2023.

Kata Mereka

Testimoni Pengguna M3

Lebih Banyak